RESEP BE SAMPI MESISIT

Resep Masakan Khas Bali Pilihan Sederhana Spesial Asli Enak. Tentu Pulau Dewata Bali menyimpan ratusan, bahkan mungkin ribuan resep masakan khas Bali karena Bali juga termasuk pulau yang kaya akan keragaman kuliner di Indonesia, bukan saja aneka kreasi masakan olahan saja bahkan banyak aneka kreasi olahan penganan yang manis-manis dan asin yang merupakan makanan atau jajanan sehari-hari bagi masyarakat Bali. Kekayaan kuliner khas Nusantara ini yang membuat bangga Indonesia dan menjadi salah satu daya tarik tujuan wisata pariwisata.


Lezat dan unik dari Pulau Dewata Bali. Pulau Bali tak cuma menyimpan kekayaan alam yang cantik, tetapi juga memiliki perbendaharaan masakan lezat yang unik dan keren. Tak perlu pergi kesana hanya untuk mencicipi hidangan kuliner mereka. Karena Anda juga bisa membuatnya sendiri, tentu saja dengan yang enak pula. Pada artikel berikutnya carabuatresep.blogspot.com akan membahas Penganan ringan dari Pulau Dewata Bali yang meliputi aneka kue basah, bubur, cemilan, makanan-makanan tradisional lainnya. Berikut resepi masakan khas Bali sajian sedap istimewa lengkap dengan cara bikin sendiri di rumah ala rumahan (Homemade) yang mudah dan praktis.

RESEP BE SAMPI MESISIT


BAHAN :
  • 350 gram daging has dalam
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt air jeruk nipis
  • 2 sdm minyak goreng
  • 2 cm lengkuas, diiris halus
BUMBU HALUS :
  • 3 siung bawang putih
  • 1 sdt ketumbar
  • 1/2 sdt gula merah
  • 3 buah cabai merah
  • 1 sdt terasi
  • 1 bunga cengkeh
  • 1 sdt garam
CARA MEMASAK BE SAMPI MESISIT :
  1. Didihkan 1.250 ml air dan 1/2 sdt garam lalu masukkan daging. Rebus selama 1 jam hingga daging lunak.
  2. Angkat daging lalu suwir-suwir halus seperti abon.
  3. Tumis bumbu halus hingga matang dan harum.
  4. Masukkan daging suwir aduk hingga mengering dan bumbu meresap.
  5. Tuang air jeruk nipis aduk rata, angkat.
  6. Sajikan untuk 6 porsi.

Komentar

Postingan Populer